Indonesia – Uni Eropa Sepakat Perangi Perdagangan Kayu Ilegal

Tue, 22 January 2013

Pushumas Kemenhut, Jakarta : Sekretaris Jenderal Kementerian Kehutanan, Hadi Daryanto, bersama dengan Duta Besar/Kepala Delegasi Uni Eropa untuk Indonesia, Brunei Darussalam dan ASEAN, Julian Wilson, mengadakan Joint Press Conference terkait dengan Indonesia dan Uni Eropa adopsi kebijakan baru legalitas perdagangan kayu guna mendorong perdagangan bilateral produk kayu, Selasa, (22/13) di Ruang Rapat Utama Pusat Kementerian Kehutanan Gedung Manggala Wanabakti, Senayan Jakarta.

Inti dari jumpa pers tersebut adalah bahwa kedua belah pihak menyatakan kesamaan tekad untuk memerangi perdagangan kayu ilegal dengan adanya SVLK, hanya kayu yang memiliki Dokumen V-Legal yang bisa masuk ke Uni Eropa. (Berita selengkapnya http://ppid.dephut.go.id/berita_terkini/browse/7) (FOTOPUSHUMAS/daus/arset/13)

Melayani hak anda untuk tahu