Menhut Menyelami Keindahan Pantai Sombu, Wakatobi

Tue, 14 May 2013

Pushumas Kemenhut, Wangiwangi : Dalam kunjungan kerjanya ke Taman Nasional Wakatobi, Menteri Kehutanan Zulkifli Hasan menyempatkan menyelam menikmati keindahan alam bawah laut di Pantai Sombu, Kabupten Wakatobi, Sulawesi Tenggara, Selasa (14/5).

Menhut merasa bahwa keindahan alam yang terdapat di kawasan perairan Wakatobi harus dijaga, namun penjagaan itu harus tetap dapat memberikan manfaat terhadap masyarakat yang tinggal di kawasan Wakatobi baik manfaat secara ekonomi maupun sosial.

Kawasan Wakatobi terkenal sebagai pusat segitiga karang dunia mempunyai biodiversity kelautan tertinggi di dunia, yakni memiliki sekitar 750 spesies karang dan 942 spesies ikan. Yang lebih membanggakan lagi, Wakatobi juga memiliki kawasan karang pantai (coral reef) seluas 118.000 Ha. Di kabupaten ini pula terdapat Karang Atol terpanjang di dunia sepanjang 48 km bernama "Kaledupa Atol".

Turut serta dalam penyelaman bersama Menhut, Pelaksana Tugas Dirjen PHKA, Soni Partono, Kepala Pusat Humas, Sumarto, Kepala BTN Waktobi, A. G. Martana, dan para staf di BTN Wakatobi. (FOTOPUSHUMAS/galrama /underwater,istimewa/arset)

Melayani hak anda untuk tahu