Menteri LHK Buka Raker Tingkat Pusat Kemen-LHK

Mon, 02 March 2015

Pushumas Kemenhut, Jakarta : Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Siti Nurbaya membuka Rapat Kerja Tingkat Pusat Kementerian Lingkungan Hidup Dan Kehutanan Tahun 2015 yang mengangkat Tema “Harmonisasi dan Akselerasi Pembangunan Untuk Rakyat” , Senin (2/3) di Auditorium Gedung Manggala Wanabhakti Jakarta. Raker berlangsung hingga hari Selasa tanggal 3 Maret 2015.

Acara Raker diawali dengan sambutan Menteri Pemdayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Yuddy Chrisnandi.

Siti Nurbaya menyampaikan bahwa permasalahan lingkungan hidup dan kehutanan saat ini semakin kompleks, issue lingkungan dan kehutanan selalu menjadi perhatian dunia seperti: kebakaran lahan dan hutan yang menimbulkan pencemaran udara sehingga menyebabkan berbagai macam penyakit, pengelolaan sumber daya alam berlebihan yang merusak lingkungan dsb. Untuk itu, Menteri LHK berharap dengan penggabungan 2 kementerian menjadi Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan akan menciptakan Good-Governance yang menyeimbangkan birokrasi dengan society. Sehingga tercipta keselarasan dalam pengelolaan sumber daya alam dengan lingkungan dan dapat meningkatkan kemakmuran masyarakat, dan pada akhirnya tercipta pengelolaan sumberdaya berkelanjutan.

Berita Selengkapnya   ....

Materi Raker

Melayani hak anda untuk tahu