Indonesia-Perancis Sepakat Dukung Penuh Paris Agreement

Fri, 01 December 2017

Jakarta, Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK), Jum’at, 1 Desember 2017. Sebagai bentuk penguatan komitmen negara Indonesia dalam implementasi Paris Agreement, Kamis kemarin di Jakarta (30/11/2017), Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan (LHK) Siti Nurbaya, bertemu dengan Duta Besar Perancis, Jean Charles Bethonnet. Pertemuan ini membahas pelaksanaan Konferensi Tingkat Tinggi One Planet Summit, yang diinisiasi oleh Presiden Perancis, Sekretaris Jenderal PBB, dan Presiden Bank Dunia, untuk memantapkan Paris Agreement.

Disampaikan Menteri Siti Nurbaya, kehadiran Indonesia dalam One Planet Summit sangat penting, karena selain menegaskan dan mendorong penyelesaian proses-proses perundingan, prosedur dan guideline operasionalisasi Paris Agreement, Indonesia juga akan menginformasikan capaian dan progres upaya pengendalian perubahan iklim di Indonesia. 

“Dari pertemuan tersebut, diharapkan dapat memperbaharui mobilisasi dan komitmen politik pada Paris Agreement, khususnya dalam hal pembiayaan aksi iklim dan perluasan alat keuangan yang efektif, serta sebagai showcase berbagai proyek, yang mempercepat transisi menuju ekonomi rendah karbon dan tahan iklim”, tutur Siti Nurbaya.

Baca berita selengkapnya disini

Melayani hak anda untuk tahu