Rapat Pimpinan Perdana Tahun 2017 Kementerian LHK

Tue, 03 January 2017

Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan (LHK) Siti Nurbaya pada hari Selasa tanggal 3 Januari 2017 memimpin Rapat Pimpinan Perdana tahun 2017 di ruang rapat Menteri LHK yang dihadiri oleh seluruh Pejabat Eselon I Kementerian LHK. Menteri Siti mengawali Rapat dengan memberikan apresiasi kepada seluruh jajaran Eselon I tentang pelaksanaan kegiatan pada tahun 2016 yang dinilai baik. Selanjutnya Menteri Siti meminta kepada seluruh Eselon I untuk menindak lanjuti dan memonitor kegiatan pada tahun 2017, antara lain:
(1) Hasil pelaksanaan rehabilitasi hutan dan lahan pasca HMPI 2016;
(2) Perkembangan penetapan hutan adat, pembinaan dan pemberdayaan kelompok masyarakat hutan adat;
(3) Pengelolaan kawasan ekosistem gambut;
(4) Pengembangan anugerah Adiwiyata menjadi Generasi Lingkungan termasuk Pramuka;
(5) Pencegahan terjadinya perbenturan kepentingan dan pencegahan gratifikasi dan korupsi;
(6) Tugas perbantuan di bidang lingkungan hidup dan kehutanan;
(7) Tindak lanjut pengendalian perubahan iklim agar disusun langkah-langkah adaptasi dan mitigasi yang mudah dilaksanakan oleh masyarakat;
(8) Kerjasama luar negeri, kegiatan internasional yang terkait dengan lingkungan hidup dan kehutanan (Bonn Challenge, World Ocean Day, Land Coastal Alliances);
(9) Penetapan kompetensi jabatan Aparatur Sipil Negara (ASN).


Melayani hak anda untuk tahu